Kontes Lomba Konten Video Literasi dengan Tema "WALID (Wahana Literasi Budaya Inklusi Digital)" Kabupeten Banyuasin, Sumatra Selatan
Lomba ini diselenggarkan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kabupaten Banyuasin,Sumatra Selatan. Kompetisi berbentuk Lomba Konten Video Literasi yang ditunjukkan untuk masyarakat umum . Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan minat baca dan kreativitas digital melalui video literasi yang berkaitan dengan perpustakaan.
Tema Lomba ;
WALID (Wahana Literasi Budaya Inklusi Digital)
Tema ini mengajak peserta menghadirkan karya yang memadukan nilai budaya, literasi, dan akses digital yang setara untuk membangun masyarakat yang cerdas dan inklusif.
Jadwal Penting ;
Pengumpulan karya :Kirimkan video sebelum waktu tenggat dari tanggal 17 November - 13 Desember 2025
Cara Mengikuti Lomba ;
Berdasarkan Poster;
-Peserta lomba adalah Warga Banyuasin, perorangan (umum) berusia 13 sd 35 tahun dan bukan ASN DPK Banyuasin;
-Wajib memiliki Kartu Anggota Perpustakaan (Perpustakaan Umum Kab, Banyuasin/Sekolah/Desa)
-Mengirimkan I konten video orisinil, belum pernah dipublikasikan sebelumnya yang relevan dengan tema pada tahapseleksi dengan durasi max 5 menit
-Konten video yang dikirimkan bersifat informasi, kreatif, faktual, tidak mengandung unsur SARA, Pornografi, belum pernah diikutsertakan dalam lomba sejenis dan menjadi hak milik Perpustakaan Umum Kabupaten Banyuasin.
-Kualitas video minimal 1080p, landscape.
-Mengisi formulir pendaftaran dengan mencantumkan tautan video.
-Peserta menggunggah karya melalui tautan pengumpulan karya dan juga media sosial. Youtube dengan judul yang menarik dan memadai (tag);
@dpkkabbanyuasin #LombaVideokontenLiterasiBanyuasin
@perpusnas.go.id#dpkkabbanyuasin
-Peserta akan diambil 50 peserta terbaik setelah dilakukan pendaftaran, selanjutnya akan diseleksi secara tetap muka di Perpustakaan Umum Kabupaten Banyuasin.







%20(1).png)
0 comments:
Posting Komentar